Jumat, 22 Februari 2013

Ingin Kaya dan Sukses? Jadilah Orang Bodoh!

 

Orang Bodoh vs Orang Pintar
Orang bodoh sulit dapat kerja, akhirnya berbisnis
Agar bisnis berhasil, ia merekrut orang pintar
Alhasil, boss orang pintar adalah orang bodoh
Orang bodoh sering melakukan kesalahan
Maka dia merekrut orang pintar untuk memperbaiki yang salah
Alhasil, orang bodoh memerintah orang pintar untuk keperluannya.
Orang pintar belajar untuk mendapatkan ijazah dan mencari kerja.
Orang bodoh berpikir secepatnya mendapatkan uang untuk membayar orang pintar
Orang bodoh berpikir pendek untuk memutuskan sesuatu yang dipikirkan panjang-panjang oleh orang pintar.
Alhasil orang pintar menjadi staf orang bodoh
Saat bisnis orang bodoh mengalami kelesuan, dia PHK orang pintar yang bekerja
Tapi saat bisnis orang bodoh maju, orang pintar akan menghabiskan waktu untuk bekerja keras dengan hati senang.

Rabu, 20 Februari 2013

GIVE AWAY - La Conchita


 

Yay, It's La Conchita 1st Birthday!!!
Jadilah bagian dari perayaan kami dengan mengikuti Birthday Giveaway dari La Conchita \(^o^)/
Ada 5 Handmade Bags by La Conchita untuk 5 pemenang menantimu niiiih..

Syaratnya mudah saja:
1. Harus jadi friend La Conchita dulu di FB.
2. Follow twitter @LaConchitaLove bila ada (akan ada bonus make-up pouch bagi pemenang giveaway yang juga follow twitter :D )
3. Share foto ini di wall FB masing2, dan
4. Tulis birthday wish/greeting untuk La Conchita di kolom komen dibawah foto ini.


Kamis, 07 Februari 2013

AKU PINGIN BILANG TAPI AKU MALU TAPI AKU HARUS BILANG :O


Terharu itu, adalah ketika kamu sudah lama berpisah dan jauh (secara fisik) dengan sahabat-sahabat kamu, terus suatu ketika ditengah kesibukan kita, mereka SMS ato bahkan telpon, trus bilang kalo mereka kangen banget sama kita dan akhirnya kita cerita-cerita dan falshback dan kangeeeeeeeeeeeennnnnnnnnn... 

Seneng deh, punya sahabat yang baik-baik dan pinter-pinter. Sahabat yang ramah, yang selalu sayang aku, yang selalu anggap aku ada, dan yang selalu saling mendo'akan, mengingatkan dan selalu nyempetin waktu mereka disela peluang mereka yang amat besar untuk melupakan kita begitu saja karena terkendala waktu, jarak dan tempat. 

Nggak ada di dunia ini yang paling membahagiakan selain ketika kita tahu kalau kehadiran kita senantiasa diinginkan dalam kehidupan mereka. Mereka ada dan keberadaan mereka adalah untuk turut mempengaruhi kelangsungan hidup kita. 

Sahabat dengan energi positif, dalam pikiran yang positif, tujuan positif, penebar semangat dan pemberi kesan yang akan selalu melekat sepanjang usia. Mereka adalah sahabat yang telah dipilihkan Allah untukku, terimakasih untuk ini semua ya Allah, terimakasih karena hamba terlahir sebagai Shinta dengan sahabat-sahabat yang luarrrr biasa. 

Untuk sahabat hidup matiku, terimakasih atas tempat luar biasa yang telah kalian percayakan padaku, aku sayang kalian sangat.. sangattt dan sangat.. Beneran deh, aku kebawa berkaca-kaca tiap kali dapet SMS, "Shinta, kangen kapan pulang Madiun?" / "Sayang, kangen.. ayo to pulang Madiun"/ "Ndug, aku di Madiun, ayo kapan kamu?" / "Shinta jaga diri yaaa" / dan sempet juga lirik catatan fb yang punya hope "Pingin kenalin kalian ke sahabat SMAnya (Shinta)" 

Kapan ya aku bisa ketemu kalian? aku juga kangen, aku pingin bisa kasii gift yang gak murahan, yang mahalan dikit, semahal persahabatan kita yang gak bakal bisa terbeli dengan apapun. Aku pingin bisa nraktir kalian dengan menu terbaik termahal terlezat, jalan-jalan bareng, pingin bisa ngelakuin itu semua sama kalian. Tapi ya bisaku baru segini, belum bisa bantu banyak, belum bisa kasii banyak.. aku pingin selalu sama kalian, bantu sebisaku, semampuku, seperti kalian. 

Tu kan aku mewek kiii pie jal :'(

1.
Jati Nurjayanti : kangen kepintaranmu, kecantikanmu, waktu kamu mewek gitu sambil curhat2 ttg cowok, ato pas kamu nyuruh aku nyanyi lagunya MOcca, pliss jangan liatin aku terus, aku paling malu nek dilihiatin.. wkwkwkk.. tapi kita kan GAK lesbi kan ya.. wkwkwk.. amit2 dee :D langgeng terus sama mas Ang ya Jee. amin :)




Selasa, 05 Februari 2013

SHE IS YOUR "FRIEND"


Aku menangis segala jadi dalam hujatan rasa yang membentak. Ingatan itu selalu saja membangkitkan anak-anak benci yang membeludak. Aku ingin membenci jika boleh. Tuhan mengapa aku benci?.
Sesekali dalam tidur, linangan ini kerap turut menghibur. Menghibur jalan buntu yang mencekat alur nafasku. Jadi mana mungkin aku bisa lupa?. Sedang dia bukanlah orang yang kau perbolehkan untuk kubenci. Sebuah polemik yang akhirnya menyudutkanku pada satu titik ”salah”.
*****
            Malam itu kita berbincang. Aku tahu jarak antara kita tengah mengajak kita untuk hanya bisa saling menerima rekam suara tanpa perlu berhadapan empat mata. Aku masih ingat dulu bagaimana ketika malam menjelang, kau sempat bercerita untuk harus segera menolong dia yang tengah mengalami kecelakaan kecil. Jadi akhirnya kau berangkat, dan menjemputnya, dan mengantarkannya sampai rumah, dan juga menemui orang tuanya, dan berbincang, DAN ITU BELUM PERNAH KAU LAKUKAN PADAKU.